logo webpta

on . Hits: 491

WISUDA PURNABAKTI DR. H. EMPUD MAHPUDIN, S.H., M.H.

OLEH KETUA MAHKAMAH AGUNG R.I

WhatsApp Image 2024-05-29 at 16.11.13.jpeg

Semarang|pta-semarang.go.id (29/05/2024)

Bertempat di gedung Gradhika Bhakti Praja Komplek Kantor Gubernur Jawa Tengah, dilaksanakan wisuda purnabakti Dr. H. Empud Mahpudin, S.H., M.H., Ketua PTA Semarang secara virtual. Pada hari Rabu, 29 Mei 2024 ini Ketua Mahkamah Agung Prof, Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. mewisuda secara virtual dari ruang sidang Kusumah Atmaja para Ketua Peradilan Tingkat Banding yang terhitung mulai tanggal 1 Juni 2024 memasuki masa pensiun. Para Ketua yang diwisuda adalah Ketua PTA Surabaya, Dr. H. Bahruddin Muhammad, S.H., M.H., Ketua PTA Kupang, Drs. H. Ilham Abdullah, S.H., M.Kn dan Dr. H. Empud Mahpudin, S.H., M.H., Ketua PTA Semarang.

WhatsApp Image 2024-05-30 at 09.10.26.jpeg

Hadir di ruang Kusumah Atmaja selain Ketua Mahkamah Agung beserta isteri, juga nampak Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial beserta isteri, Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial, para Ketua Kamar, Plt. Sekretaris Mahkamah Agung dan Dirjen Badilag beserta Isteri. Sementara itu Sekretaris Dirjen Badilag, Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Agama, dan Direktur Administrasi Peradilan Agama serta Pimpinan Peradilan Agama Tingkat Banding dan Tingkat Pertama seluruh Indonesia mengikuti prosesi wisuda purnabakti secara virtual dari command centernya masing-masing.

Upacara Wisuda Purnabakti virtual Ketua PTA Semarang tersebut diikuti secara langsung oleh perwakilan Forkopimda Jawa Tengah dan para undangan, nampak hadir Ketua PT Semarang, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Tengah, Pimpinan BSI Jawa Tengah serta para Hakim Tinggi PTA Semarang, Ketua Pengadilan Agama se Jawa Tengah beserta Panitera dan Sekretarisnya, serta Panitera dan Sekretaris PTA Semarang.

WhatsApp Image 2024-05-30 at 09.16.06.jpeg

Prosesi Acara Secara Virtual

Dalam prosesi acara secara virtual dimulai dengan kirab wisudawan didampingi istri memasuki ruang acara diiringi 5 (lima) orang penari dari Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang dengan tarian “Srimpen Manggolo Retno” yang diringi musik/gendhing “Kembang Tanjung”.

Setelah Ketua Mahkamah Agung beserta isteri memasuki ruangan untuk bergabung dalam prosesi wisuda purnabakti secara virtual, acara dibuka dengan bacaan “basmallah”. Dalam keadaan seluruh hadirin berdiri dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung. Setelah dilakukan pembacaan doa oleh Dr. Ilman Hasjim, S.H.I., M.H., Hakim Yustiasial/Panitera Pengganti Kamar Agama, dibacakan Petikan Surat Keputusan Presiden R.I. Nomor 49/P Tahun 2024 tentang Pemberhentian Hakim di Lingkungan Peradilan Agama oleh Dr. H. Candra Boy Seroza, S.Ag., M.Ag., Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Agama, dilanjutkan dengan pemutaran video riwayat jabatan para Wisudawan.

Prosesi selanjutnya adalah penanggalan Kalung Jabatan dan Tanda Jabatan Hakim untuk diserahkan kepada Ketua Mahkamah Agung lalu digantikan kalung untaian Bunga Melati. Ketua Mahkamah Agung kemudian menyerahkan plakat Mahkamah Agung kepada para Wisudawan, oleh karena Ketua Mahkamah Agung tidak bisa hadir secara fisik maka mendelegasikannya kepada Wakil Ketua PTA Semarang Drs. H. Moh. Yasya, S.H., M.H., dilanjutkan dengan penyerahan buket bunga oleh Istri Ketua Mahkamah Agung, Ibu Budi Utami Syarifuddin yang diwakili istri Wakil Ketua PTA Semarang, Ibu Zunita Fiantimala kepada Istri Wisudawan/Ketua PTA Semarang, Ibu Hj. Eti Yuliati.

WhatsApp Image 2024-05-29 at 16.15.55.jpeg

Sambutan Ketua Mahkamah Agung

Mengawali sambutannya Ketua Mahkamah Agung mengucapkan selamat kepada para wisudawan yang telah berhasil melewati masa pengabdian dengan gemilang seiring langkah memasuki masa purna bakti dengan sehat wal‘afiat dan hal ini patut disyukuri. Karena dalam setiap momen purna bakti ada pelajaran penting yang patut kita petik dan renungkan bahwa tidak ada yang abadi di dunia ini termasuk pangkat, kedudukan dan jabatan, semuanya bersifat temporer yang kelak harus dilepaskan kembali, Kita berkesempatan membuatnya bernilai dengan memanfaatkan semua karunia Allah sebagai ladang pengabdian dengan disertai keikhlasan sebagai faktor utama kebahagiaan sejati seseorang dalam hidupnya.

Ketua Mahkamah Agung juga mengutip nasehat Jalaludin Rumi bahwa ketika seseorang melakukan sesuatu berdasarkan dorongan dari dalam jiwanya maka ia akan merasakan sungai kebahagiaan yang mengalir dalam dirinya. Bila pengabdian berpadu dengan keikhlasan maka setiap darma bakti yang dipersembahkan akan menjadi ladang pahala yang berbuah manis di hari akherat.

Dalam sambutannya Ketua MA atas nama pribadi dan mewakili unsur pimpinan Mahkamah Agung serta seluruh warga Badan Peradilan mengucapkan terimakasih atas pengabdian panjang yang telah dipersembahkan Para wisudawan begitu banyak bakti dan jasa yang telah dipersembahkan sepanjang bertugas di dunia peradilan dalam kurun waktu lebih dari 4 dasawarsa telah berjuang mempertahankan integritas, membangun reputasi yang tak tergoyahkan sebagai seorang hakim yang berdedikasi tinggi, begitu banyak kontribusi pemikiran yang disumbangkan dalam mengabdi di ranah yudikatif, termasuk pergulatan batin dan kemanusiaan ketika memeriksa dan memutus perkara. Sekecil-kecilnya amal kebaikan pasti akan membawa kebahagiaan bagi pelakunya baik di dunia maupun di akherat sebagimana firman Allah dalam Al Qur’an Surat An Nahl: 97: “siapa yang mengerjakan amal kebaikan baik laki-laki maupun perempuan sementara dia beriman maka sesungguhnya akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik, yakni kebahagiaan dan sesungguhnya kan Kami beri balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan.

WhatsApp Image 2024-05-29 at 16.23.09.jpeg

Ucapan terimakasih juga disampaikan kepada keluarga besar para wisudawan terutama kepada para isteri para wisudawan yang telah sudi dan setia mendampingi suami selama bertugas di lembaga peradilan baik dalam suka maupun duka dan loyalitas dalam memimpin dan menjalankan roda Dharmayukti Karini dengan baik.

Pada kesempatan sambutan ada pesan yang disampaikan kepada Para wisudawan agar tetap menjalin tali silaturahmi dengan segenap insan peradilan dan Mahkamah Agung karena meski tidak terikat secara kedinasan namun tetap sebagai keluarga besar yang memiliki memori kolektif bersama sebagai warga peradilan.

Selain kepada wisudawan dan keluarga Ketua Mahkamah Agung secara khusus mengucapkan terimakasih kepada Pejabat Gubernur, Ketua DPRD dan segenap unsur Forkopimda yang telah hadir dalam acara ini dimana hal ini sebagai pertanda adanya hubungan baik yang telah terjalin antara badan peradilan dengan pemerintah setempat dengan baik tanpa adanya intervensi atas pelaksanaan tugas dan wewenang masing-masing disertai harapan semoga jalinan kerjasama ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi di masa yang akan datang.

Ketua Mahkamah Agung akhirnya melepas para wisudawan memasuki masa purna bakti dengan rasa syukur dan bangga disertai doa dan harapan semoga para wisudawan dan keluarga dalam keadaan sehat dan berada dalam lindungan Allah SWT. Serta mengucapkan selamat datang bergabug menjadianggota Persatuan Purnabakti Hakim Indonesia.

Mengakhiri sambutannya 3 (tiga) pantun dibacakan untuk masing-masing wisudawan. Untuk KPTA Surabaya :

Surabaya kota ternama

Hulu sungainya di kali Brantas

Tiga KPTA purnabakti bersama

Tanda pengabdian purna dan tuntas

Untuk KPTA Semarang :

Lumpia Semarang dibelah-belah

Di makan sore sebgai ce,ilan

Puluhan tahun tak kenal lelah

Tegakkan hukum dan keadilan

Dan untuk KPTA Kupang :

Bertolak kapal dari dermaga

Kekota Kupang membawa pakaian

Selamat beristirahat bersama keluarga

Terimakasih atas jasa dan pengabdian

WhatsApp Image 2024-05-29 at 15.49.54.jpeg

 

 

 

 

 

 

Hubungi Kami

Pengadilan Tinggi Agama Semrang

Jl. Hanoman No. 18 Semarang

Krapyak, Kec. Semarang Barat,

Kota Semarang 50146

Jawa Tengah

 

Telp : (024) 7600803

Fax  : (024) 7603866

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

istagram ig pta-semarang

maps1 Lokasi Kantor

https://www.siakad.iainutuban.ac.id/system/js/-/ThaiXMaxwin/ https://elektro.istts.ac.id/-/dslot/ https://elektro.istts.ac.id/wp-content/stoto/ https://www.mitsubishi-solo.co.id/